Kamis, 07 September 2017

Pertanggungjawaban Ku

Berada hingga sejauh ini pun bukan hal yang mudah
Sampai ditempat ini pun juga karna keinginan kecilku
Awalnya ku pikir akan indah ketika telah ku dapat itu semua
Tapi ternyata tidak juga
Kesabaran dan kesedihan masih aku tahan
Tantangan bertubi-tubi datang
Ternyata mempertahankan memang lebih sulit dari mendapatkan

Rindu yang mendalam akan rumah
Menuntunku membuka memori lama
Ketika dulu ku memutuskan untuk keluar dari tanah ku berpijak
Hanya karna emosi dan tekanan sementara
Betapa bahagianya ketika kesempatan menghampiriku untuk keluar
Namun kebahagiaan itu tak berlangsung lama

Ikatan cinta yang begitu besar, kini aku tau artinya
Aku rindu akan cinta seperti itu tapi apa dayaku
Jarak terlalu jauh untuk ditempuh
Dan tak mungkin ku berputar arah untuk kembali
Penyesalan sempat terukir di hatiku
Mengapa dahulu emosiku merubahku hingga ingin keluar

Kini aku hanya bisa berdoa dan melanjutkan perjuangan
Walaupun hati merasa sepi merindukan cinta dan air mata membasahi wajah
Kan ku selesaikan apa yang telah aku mulai
Kan ku pertanggungjawabankan yang telah ku putuskan
Hingga tiba saatnya tangan Tuhan selesai merenda pada hidupku
Dan kutemukan gambaran yang indah tiada tara
Membayar semua kesedihan yang telah ku tahan